Home » » " MOLIMO "

" MOLIMO "


Dahulu,Sering sekali saya Dengar sebuah Nasehat yang Kerap dikatakan oleh para Orang tua kita.Sebuah Nasehat yang Berisi Petuah agar jangan kita Melakukan 5 hal yang jelas dilarang Oleh Agama.Nasehat ini disampaikan dengan Bahasa yang mudah difahami oleh Orang lain.Molimo atau Emoh melakukan Lima Hal yaitu EMoh Main,Emoh Madon,Emoh Maling,Emoh Madat,Emoh Ngombe.Emoh Main yaitu larangan bagi kita untuk Berjudi,Emoh Madon Artinya larangan bagi kita Untuk Berzina,Emoh Maling adalah Larangan bagi kita Untuk Mencuri/Korupsi saat ini,Emoh Madat adalah larangan bagi kita untuk menjauhi Narkoba dan yang terakhir Emoh Ngombe adalah larangan bagi kita Untuk Minum minuman Keras.Sebuah Nasehat yang disampaikan dengan cara yang Bijak dan dengan Sikap Sopan hingga yang melakukan larangan inipun tidak Merasa sakit hati karna Nasehat ini.Dengan cara yang bijak,Sebuah Nasihat yang disampaikan dengan cara Sopan seperti ini jelas lebih mengena bukan?? Konon,Nasehat ini dahulu diciptakan oleh Seorang Ulama Besar penyebar Dakwah Agama Islam di Tanah Air kita yang begitu dihormati.Beliau adalah Raden Rahmat atau Sunan Ampel.Nasehat ini Beliau ciptakan karna saat itu wabah Kemaksiatan Begitu Merajalela.Dengan Nasehat yang Begitu Indah disertai sikap Bijak dalam Ber-Amar Ma'ruf Nahi Munkar inilah,Beliau Berhasil Merubah sebuah Tradisi di daerah Beliau yang dahulu dikenal sebagai Sarangnya Kemaksiatan  menjadi sebuah Tempat yang dipenuhi Cahaya Islam dan Ketinggian Akhlaq yang luhur yang mampu ditunjukkan oleh para Pengikut Beliau.Lamat lamat kudengar Nasehat ini yang dilantunkan dalam bentuk Syi'ir dari Musholla di kampung.Aaahhh....Begitu Indah untuk diresapi dan dihayati. 
Beliau Mampu Mengamalkan dan Melaksanakan Perintah Allah agar Selalu Memberi Nasehat pada Sesama dengan cara yang Bijak dan jauh dari sikap Sombong dan apalagi Anarkis!! Berbeda kan dengan cara yang Ditempuh Oleh Mereka Yang Konon Mengaku Ingin Memberantas Kemungkaran tapi dengan Cara yang Mungkar???? hehehe.....
             “Serulah manusia ke jalan Tuhanmu dengan hikmah dan nasehat yang baik dan berbahaslah dengan mereka secara yang baik.” (An Nahl: 125).
Thanks for reading " MOLIMO "

« Previous
« Prev Post
Next »
Next Post »

0 komentar:

Posting Komentar