Home » » " Dakwah Jilid 2 "

" Dakwah Jilid 2 "



Dakwah berarti Mengajak. berasal dari akar kata Da'a. Dalam QS Ali Imran 3 : 104, Allah berfirman : Dan hendaklah ada di antara kamu satu golongan yang mengajak Manusia kepada Bakti,dan menyuruh ( mereka ) pada perbuatan yang baik,dan melarang ( mereka ) dari perbuatan jahat dan mereka itu adalah orang-orang yang beruntung.

Dakwah yang jelas mempunyai makna Mengajak Orang lain menuju kebaikan ini pun jelas haruslah dilakukan dengan sikap bijak dan santun serta jauh dari sikap tercela. " Dan serulah ke jalan Tuhanmu dengan hikmah dan nasihat yang baik dan berdialoglah dengan mereka dengan cara yang terbaik.Sesungguhnya Tuhanmu lebih mengetahui orang yang sesat dari jalan-NYA dan Dia pula lebih mengetahui orang yang mendapat petunjuk " ( Qs. An-Nahl :16 : 125 ).

Ayat ayat tersebut dengan jelas dan terang menjelaskan bahwa cara berdakwah tidak dapat dapat dilakukan dengan jalan pemaksaan apalagi menggunakan jalan kekerasan. Para Utusan Tuhan pun yang mendapat mandat dari Tuhan tidak memiliki hak sedikitpun untuk memaksa apalagi menggunakan cara kekerasan agar orang lain mengikuti Langkah mereka.

Lalu,apa maksud Tuhan memberi Manusia kebebasan untuk memilih mana yang baik dan mana jalan yang buruk? Ayat - Ayat ini kiranya menjelaskan betapa Allah Maha Bijak dan Sungguh Allah Maha Suci dari Perilaku Hamba-NYA yang berani Menumpahkan Darah Sesama atas nama - NYA !!
" QS.Al-Baqarah 2 : 256 : Tidak ada paksaan apapun dalam memeluk Agama.Sesungguhnya telah jelas jalan yang benar dari jalan yang salah.
" QS.Yunus 10 : 99 : Dan Jika Tuhanmu menghendaki,Tentulah akan Beriman semua Orang yang ada di Muka Bumi seluruhnya. Maka apakah kamu hendak memaksa manusia supaya mereka menjadi Orang yang Beriman Semuanya "

  Antum Tahu,Iman dapat Tumbuh dan Mewangi justru saat Kita berada dalam Suasana Kebebasan yang jelas tiada paksaan apalagi tekanan di dalamnya. Iman yang berasal dari Suasana Keterpaksaan dan apalagi Tekanan hanya akan Melahirkan Barisan Manusia Bertubuh Surga tapi Berjiwa NERAKA !!!!
Thanks for reading " Dakwah Jilid 2 "

« Previous
« Prev Post
Next »
Next Post »

0 komentar:

Posting Komentar